Hi, Welcome to my blog, enjoy reading.
RSS

Pages

About Me

Foto saya
hello! i'm stephani. call me itep :D

Kamis, 25 Februari 2010

café-café di Bogor

ini nih kafe-kafe di Bogor yang asik, murah dan bermutu. baru dua sih, tapi ini semua udah pernah gue datengin. jadi dijamin ga boong deh.

 
mangiare café

Kafe Mangiare (baca: Manjare) terletak di Jl. Pakuan. Nama kafe ini memang cukup aneh karena diambil dari bahasa Italia yang berarti makan. Sesuai dengan namanya, kafe ini pun mencoba menjadikan pasta sebagai makanan andalan. Meskipun juga tersedia makanan oriental dan Indonesia.
Kafe yang memilih suasana etnik sebagai ciri khasnya lebih mengedepankan suasana sebagai pusat perhatian pengunjung. Karena itu pula, harga makanan dan minuman yang diberikan di siang hari dan malam hari berbeda.

"Suasana kafe ini lebih indah di malam hari. Selain itu, di siang hari, kami ingin menjaring pelajar dan mahasiswa. Itu sebabnya kami menerapkan harga yang berbeda," ujar Catharina Sulijanti (45), operational manager kafe ini.
Perbedaan harga cukup besar. Untuk harga pasta di siang hari adalah Rp 12.500. Setelah pukul 18.30 pasta dijual dengan harga Rp 22.500. Sedangkan jus, yang juga menjadi andalan, di siang hari dijual dengan harga Rp 7.500 dan menjadi Rp 12.500 di malam hari.
Suasana etnik yang ingin ditonjolkan memang lebih terasa di malam hari. Rumah kuno lengkap dengan joglo di halaman belakang sengaja dibuat temaram. Untuk lebih mendukung suasana, dipasangkan lilin hampir di beberapa penjuru ruang.
Suasana menjadi sangat penting bagi kafe ini, karena slogan "Ketika Cita Rasa & Suasana menjadi satu kesatuan." Perabotan yang digunakan terbuat dari kayu dengan bentuk yang memberikan kesan kuno. Patung-patung kayu, setrika arang, dan keramik-keramik tanah liat tempo dulu ditata secara artistik. Perabot dan aksesoris yang didapatkan dari seluruh nusantara ini, tidak saja berfungsi sebagai penghias. "Karena kafe juga berfungsi sebagai galeri. Tidak sedikit pengunjung kami yang telah membeli barang-barang antik ini. Mereka umumnya adalah kolektor barang kuno, baik dari dalam negeri maupun luar negeri, "ujar Yanti.
Kafe berkapasitas 100 orang ini termasuk dalam jenis kafe keluarga. Karena itu, mereka juga menyediakan tempat bermain bagi anak-anak, berupa ayunan dan jungkat-jungkit. Musik yang dipilih untuk menemani santap makanan dan menikmati suasana adalah jenis oldiest. Termasuk live music yang dihadirkan setiap Jum'at dan Sabtu malam.
Kafe ini buka dari pukul 10.00 hingga 22.00, kecuali pada hari Sabtu, kafe ini baru tutup tepat tengah malam. Tetapi jika Anda ingin menghindar dari keramaian, sebaiknya jangan datang pada pukul 20.00 hingga 21.00. Karena pada jam-jam tersebut, pengunjung sedang banyak-banyaknya. Ada juga yang harus diingat, kafe ini setiap hari Senin tutup, untuk memberi kesempatan kepada 34 karyawannya libur.

 
gumati resto cafe
Ruangan luas yang didesain artistik multi etnik ini sangat cocok untuk tempat menjamu relasi, acara ulang tahun, pertemuan bisnis, ngobrol santai bersama teman dekat, dan lain-lain. Sajian Live Music, juga bisa Anda nikmati di ruangan yang di restoran dan cafe yang bergaya modern ini.

Makan permen karet bisa bikin jago matematika?

Enggak ada hubungan sama restaurant sih, tapi tiba tiba nemu artikel gini langsung posting aja dehh biar rame sekallian.hehe dibaca yaa..

Setelah memakan permen karet ternyata seseorang dapat mengendalikan asupan kalori dan sebuah studi baru di Amerika juga menemukan bahwa permen karet juga dapat meningkatkan kemampuan matematika.
Tim peniliti dari Baylor College of Medicine di Houston, Texas yang dipimpin oleh Craig Johnston melakukan penelitian pada empat kelas matematika yang berisi 108 siswa yang berusia 13-16 tahun. Setengah dari para pelajar tersebut kemudian diberikan kesempatan untuk mengunyah permen karet bebas gula selama pelajaran, saat mengerjakan PR dan ketika ujian. Sebaliknya setengah lagi tidak diberikan permen karet.
Ternyata, setelah 14 minggu, tingkat nilai mereka yang mengunyah permen karet melonjak 3% dalam ujian Matematika. Bahkan saat ujian akhir, nilai mereka mengungguli pelajar yang tidak mengunyah permen karet.
Hasil temuan tersebut ternyata berkorelasi dengan tingkat stres pelajar.
Beberapa Manfaat Lain Makan Permen Karet
  • Pikiran Menjadi Segar Dan Lebih Konsentrasi, Mengunyah permen karet dapat meningkatkan peredarani darah, sehingga otak banyak menerima oksigen, yang akhirnya membuat pikiran jadi lebih segar, dan konsentrasi makin menguat.
  • Kulit Wajah Menjadi Kencang, Mengunyah permen juga menggerakkan rahang, sehingga dapat menstimulasi otot-otot di wajah yang efeknya membuat kulit wajah menjadi lebih kencang.
  • Mengunyah permen karet memberikan rasa rileks, mengurangi stres, dan mengatasi kejenuhan.
  • Memulihkan saluran pencernaan pasca operasi. Sebuah penelitian yang melibatkan 158 pasien yang dilakukan Rumah Sakit St Mary, London, menyebutkan, mereka yang mengunyah permen karet setelah menjalani operasi usus, fungsi saluran cernanya lebih cepat kembali normal. Dalam uji klinis, sekelompok pasien yang mengunyah permen karet 5-45 menit tiga kali sehari seusai operasi dibandingkan dengan pasien yang tidak mengunyah permen karet. Hasilnya, pasien yang mengunyah permen karet akan mengeluarkan gas atau buang angin rata-rata 0,66 kali dibandingkan yang tidak mengunyah sekitar 1,10 kali gas. Seperti diketahui, normalnya fungsi saluran pencernaan pasca operasi ditandai dengan buang angin. Dengan kata lain, mereka yang mengunyah permen karet lebih cepat sembuh dan tak perlu berlama-lama tinggal di RS.
  • Membersihkan kotoran gigi, Mengunyah permen karet tanpa gula secara teratur dapat membantu mengangkat dan membersihkan kotoran yang tersisa di gigi, melindungi gigi dari kerusakan.
  • Selain itu, mengunyah permen karet dapat menggantikan kegiatan menggosok gigi setelah makan karena saat mengunyah permen karet mulut akan menghasilkan air liur yang dapat menetralkan asam dan mencegah pengeroposan gigi di atas 40%.
  • Mengurangi kantuk, Mengunyah permen karet akan melancarkan peredaran darah ke otak sehingga bermanfaat untuk meningkatkan kinerja yang berkaitan dengan konsentrasi, kewaspadaan, dan perhatian.
  • Meningkatkan Daya Ingat. Mengunyah permen karet menurut penelitian University of Northumbria dan Cognitive Research Unit (Reading) di Inggris dapat meningkatkan kemampuan mengingat kata-kata sampai 35 persen. karena saat mengunyah permen karet akan meningkatkan detak jantung yang mengakibatkan lebih banyak oksigen dan nutrisi yang dipompa ke otak sehingga proses ini merangsang bagian otak yang berhubungan dengan daya ingat.
Melangsingkan tubuh, Mengunyah dan makan permen karet setelah makan menurut penelitian akan mengonsumsi lebih sedikit kalori saat jam makan berikutnya dan sebuah permen karet hanya mengandung 5-10 kalori, sedangkan apabila anda mengunyahnya selama satu jam dapat membakar ± 50 kalori.

Senin, 22 Februari 2010

Berbagai Restaurant di Puncak

1. Rindu Alam
Resto ini sangat populer, terletak di dekat Puncak Pass. Tempat parkir luas, tapi tetap saja selalu penuh. Kapasitas meja untuk tamu cukup banyak. Pemandangan dari resto ini sangat indah, Anda dapat melihat kebun teh yang tertata rapi. Udaranya dingin, apalagi kalau Anda memilih tempat yang di sebelah luar (tapi sekarang dibatasi kaca), akan lebih romantis saat di malam hari. Dulu, sebelum ada tol Cipularang, setiap menuju ke Bandung, kami pasti mampir ke tempat ini. Untuk rasa masakannya sih menurut saya cenderung standar, tidak terlalu istimewa, kebanyakan orang ke tempat ini karena viewnya yang indah.

2. Kentucky Fried Chicken (telp 0251-254591)

Lho, jauh2 ke Puncak koq makan KFC ? Betul, tapi KFC ini dapat menjadi penyelamat Anda saat Anda mengalami kemacetan luar biasa.. Berlokasi di daerah Tugu, di jalur yang menuju ke Puncak, saat Anda mengalami macet, Anda dapat membelokkan kendaraan Anda untuk beristirahat sejenak di KFC ini. Makanannya standard yang pasti disukai putra-putri Anda. Tempatnya cukup luas, ada yang indoor dan outdoor. Kamar mandinya pun bersih, sangat nyaman saat Anda mengalami “tekanan” saat bermacet ria.

3. Saung Kuring (telp 0251-254551)
Terletak di Km 75 menuju Puncak, sebelum pertigaan Mega Mendung, resto ini mudah ditemukan di awal perjalanan. Makanannya cukup enak, dan harganya pun tidak terlalu mahal. Terdapat taman bermain anak-anak, suasananya cukup nyama, ada lesehan dan ada yang biasa. Di kasir terdapat kripik-kripik yang dapat dibeli sebagai oleh2.

4. Dulang Restaurant (telp 0251-259072)

Resto ini terletak di Jl. Raya Puncak Tugu Km. 83,7. Berada di arah yang menuju ke Jakarta. Resto ini cukup luas, terdiri dari beberapa area, ada yang lesehan ada yang di kursi biasa. Pemandangan di belakang cukup indah, terdapat aliran sungai dengan bebatuannya, taman dengan beberapa permainan anak-anak. Di halaman depan terdapat kolam ikan, dimana Anda dapat membeli makanan ikan untuk disebar ke kolam. Masakannya cukup enak, harganya standard tidak terlalu mahal, sebagai contoh gurame bakar Rp 36.000, gado2 Rp 8.000. Dan ternyata di tempat ini ada diskon sebesar 30% bagi pemegang kartu kredit Mandiri.

Cimory Yogurt, Puncak

          Di jalan menuju ke Puncak, Anda dapat menemui sebuah resto dengan nama Cimory lengkap dengan patung sapi yang menarik perhatian orang yang lewat. Kurang lebih 7 km dari gerbang tol Ciawi, kalau dari arah Jakarta ada di sebelah kiri jalan.
          Di resto ini selain menyajikan susu segar, juga tersedia makanan yang cukup lengkap. Mulai dari bistik, zuppa soup, hotdog, dll. Memang harganya meminta kita merogoh kocek agak dalam. Tapi sedikit saran dari saya, Anda tidak perlu banyak membeli makanan di sini, cukup membeli susu saja dan sedikit makanan ringan saja, harga susunya cukup bersahabat, segelas susu seharga Rp 4.000, ada yg rasa coklat, strobery, pisang, dll.
          Di Cimory, suasananya cukup nyaman, ada yang di udara terbuka (hanya terdapat 3 set meja), ada yg semi outdoor, dan ada yang di dalam ruangan. Pemandangan dari sini pun terlihat cukup indah, apalagi di malam hari. Di halaman belakang terdapat taman bermain anak-anak. Sehingga anak-anak dapat bermain disana sambil orangtua menyantap hidangan :D
          Di sana juga terdapat supermarket kecil yang menyediakan makanan dan susu segar dalam botolan, harga susunya sedikit lebih murah dari supermarket. Lumayan untuk oleh2 di rumah. Resto ini buka dari jam 8.00 – 22.00.